Senin, 13 Mei 2019

Inilah Kandungan Pediasure untuk Anak yang Susah Makan

Anak yang susah makan seringkali membuat para orang tua kebingungan. Sebenarnya, hal ini terjadi pada kebanyakan anak. Padahal, pada masa ini, nutrisi sangat dibutuhkan untuk tumbuh kembang yang lebih optimal. Kandungan pediasure dipercaya bisa memenuhi kebutuhan nutrisi kala susah makan.



Mengapa Anak Susah Makan?

Salah satu masalah yang sering dihadapi oleh orang tua adalah anak yang susah makan. Sekitar 25% anak-anak susah makan, dan persentasenya meningkat sekitar 40-70% untuk anak dengan penyakit kronik atau lahir prematur. Umumnya, para orang tua menganggal hal ini biasa karena dialami oleh kebanyakan orang.

Banyak faktor yang menyebabkan anak tidak suka makan, mungkin karena anak yang merasa takut mencoba makanan yang belum pernah dicoba sebelumnya. Aktivitas lain yang lebih disukai juga bisa mengganggu keinginan anak untuk makan. Apapun penyebabnya, orang tua harus segera mengetahuinya dan mencari cara mengatasinya. 

Nutrisi yang Baik untuk Tumbuh Kembang Anak

Masa kanak-kanak bisa dibilang masa emas dimana pertumbuhan dan perkembangan anak berjalan secara optimal. Oleh karena itu, Anda harus memastikan bahwa kebutuhan nutrisi anak telah terpenuhi dengan baik. Makanan dan minuman yang sehat tentunya menjadi asupan nutrisi yang baik untuk tumbuh kembang anak.

Beberapa nutrisi yang dibutuhkan pada usia anak antara lain kalsium, asam lemak esensial, zat besi, magnesium, kalium, vitamin A, C, D, E dan zink. Pola makan empat sehat lima sempurna baik untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak. Untuk itu, Anda harus tahu kandungan nutrisi yang dibutuhkan anak.

Susu Pediasure untuk Anak Susah Makan

Jika anak Anda menjadi salah satu yang susah makan, maka Anda bisa mengatasinya dengan memberikan susu prediasure. Susu ini dikenal dengan kandungan nutrisi yang sehat, aman dan juga lengkap. Jadi, Anda tidak perlu takut lagi jika anak susah makan karena kebutuhan nutrisinya sudah terpenuhi. 

Pediasure tersedia dalam beberapa varian rasa, mulai dari rasa Vanila, Coklat dan Madu dalam bentuk kemasan kaleng berukuran 900 gram dan 400 gram. Anda bisa menyesuaikannya dengan rasa yang disukai anak Anda.

Kandungan Susu Pediasure yang Bermanfaat

Pediasure disajikan dalam bentuk serbuk yang mengandung berbagai nutrisi yang dapat mendukung tumbuh kembang anak, khususnya bagi anak yang susah makan di usia 1-10 tahun. Berikut kandungan pediasure yang baik untuk tumbuh kembang anak adalah:

1. Mikro Nutrisi (mineral dan vitamin) dan Makro Nutrisi (Lemak, Protein dan Karbohidrat yang baik untuk pertumbuhan anak.
2. Probiotik dan Prebiotik yang dapat mengoptimalkan kinerja saluran pencernaan.
3. Asam Linoleat dan Asam Linolenat sebagai asam lemak esensial.
4. Kolin yang berguna sebagai bahan pembentuk fosfatidilkolin yang memiliki peran penting dalam membran sel.

Kandungan pediasure yang baik untuk tumbuh kembang anak bisa menjadi solusi bagi Anda yang memiliki keluhan anak susah makan. Tumbuh kembang anak bisa berjalan secara optimal jika semua nutrisinya terpenuhi dengan produk pediasure yang bisa dibeli dari orami.co.id.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar